Kamis, 29 Maret 2012

Mencegah Datangnya Virus

Pada umunya setiap orang berusaha mencapai berbagai macam tujuan untuk kesehatan dan kebugaran, kemudian melakukannya dengan caranya sendiri. Tetapi banyak juga dari mereka yang salah tafsir. Yang terpenting untuk Anda lakukan adalah membangun program untuk kesehatan jangka panjang. Cara yang paling sederhana adalah Anda harus paham bahwa pencegahan penyakit/virus merupakan faktor penting untuk mencapai hidup sehat yang dibangun dari kesadaran sendiri maupun komunitas di sekitar lingkungan.



Berikut Cara Bagaimana mencegah datangnya Virus/penyakit/virus :

  • Jika ada bayi dalam keluarga, pastikan tangan Anda steril dan sudah dibersihkan sebelum menyentuh, memberi makan atau bermain dengan mereka, karena bayi sangat rentan terkena penyakit/virus. Hal ini juga berlaku saat Anda melakukan kontak fisik dengan orang yang sedang dalam masa pemulihan dan penyembuhan dari penyakit/virus, dan juga saat kontak dengan lansia.
  • Menyiapkan makanan yang higienis, cuci tangan sebelum dan setelah makan. Saat memasak makanan laut, daging dan unggas mentah, sangat penting untuk membersihkannya sebelum dimasak. Jangan gunakan piring yang sama untuk menyimpan makanan yang sudah dimasak dengan yang mentah. Atur temperatur suhu mesin pendingin dengan tepat untuk menyimpan makanan di dalamnya.
  • Pencegahan penyakit/virus sebagai individu adalah dengan menjaga kebersihan diri dengan baik. Cucilah tangan Anda secara berkala selama 20 detik untuk menyingkirkan kuman, lakukan hal ini sebelum dan setelah makan, dan juga setelah Anda keluar toilet, menyentuh kotoran, bahan kimia, lumpur, oli, dan lain sebagainya. Para dokter menyarankan agar kita mencuci tangan dengan air hangat yang mengalir dan menggunakan sabun anti-bakteri. Pastikan Anda membersihkan tangan dengan benar, sela-sela jari dan kuku dengan baik, karena biasanya kotoran sering tersangkut di area ini.
  • Ketika berada di toilet umum, hindari penggunaan handuk toilet yang tersedia untuk mengeringkan tangan, lebih baik gunakan tisu dan mesin pengering yang disediakan. Dalam kondisi seperti ini, sebaiknya Anda membawa sendiri handuk ataupun tisu basah untuk membersihkan tangan dengan steril agar tidak terkontaminasi kuman dan bakteri.
  • Obat rumah yang sederhana sebagai disinfektan yang dilarutkan dalam air untuk membersihkan tempat memasak, tempat penyajian makanan dan gunakan tisu serta pakaian memasak sekali pakai saja untuk mencegah penyakit/virus dan menjaga kebersihan Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar